Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kajian Singkat : Tayamum

Nah sudah pada tau Tayamum? Kalau ente islam, sudah kuliahan sih ane yakin, ente pasti tau tayamum.
Tapi sekedar pengetahuan saja, di segmen kajian singkat kali ini, kami akan bahas sedikit tentang Tayamum.
Tayamum itu merupakan alternatif wudhlu bila di tempat ente tidak ada air sedikitpun  untuk berwudhu.
Biasanya ini digunakan di negara beriklim gurun yang terkadang sulit air. Kalau di Indonesia sih, mungkin hampir 70% wilayah telah tersedia air. Sehingga kemungkinan sedikit untuk melakukan tayamum.
Tapi memang benar benar tidak ada air dan SUDAH menginjak waktunya sholat. Maka tayamum merupakan alternatif yang tepat.
Nah tetapi bila ente sempat melihat air. Sedang ente sudah tayamum. Maka tayamumnya itu batal dan harus segera wudhu memakai air.
Lalu Langkah langkah tayamum bagai mana sih?
Pertama, niat dulu
Kedua, usapkan kedua telapak tangan dengan debu. Disunahkan untuk ditipiskan.
Setelah itu diusapkan ke wajah menyeluruh.
Lalu tangan kanan dari siku sampai telapak tangan, dilanjutkan tangan yang kiri.
Ketiga, do'a

Fardu Tayamum
niat mengajar tayamum untuk mengangkat hadas dengan keperluan untuk sholat fardhu sunat dan sesuatu yang suci
memindahkan debu dari tanah ke kedua belah tangan
mengusap wajah
mengusap kedua belah tangan sampai kedua siku
tertib

nah ini merupakan sunnah sunnah tayamum yang pertama yaitu
membaca bismillahirrohmanirrohim
yang kedua menghadap kiblat
yang ketiga mendahulukan anggota tayammum
yang kanan atau yang kiri yang dapat menipiskan debu yang melekat pada telapak tangan
yang kelima itu melakukannya dengan berturut turut fardhu tayamum



Nah, ingat yang perlu digaris bawahi " Tayamum diperbolehkan untuk bersuci untuk sholat dengan syarat benar benar tidak terdapat air dan sudah menginjak waktu sholat.
Sekian Kajian Singkat FAI Ilmuversity.
Semiga bermanfaat!

Posting Komentar untuk "Kajian Singkat : Tayamum "

Ilmuversity.pasarsambilan.com | Gudangnya Ilmu - ilmu keren untuk dipelajari, Bergabunglah bersama kita di Situs Resmi, Instagram @Ilmuversity, Youtube.com/c/Ilmuversity, Facebook.com/Ilmuversity | Admin | Jika ada pertanyaan DM Aja